Kebakaran menghanguskan 3 petak toko di Pasar Taram, Kecamatan Harau Kabupaten Limapuluh Kota, Rabu (25/8/2021)
Limapuluh Kota, Cakrawalasumbar, — Kebakaran menghanguskan 3 petak toko di Pasar Taram, Kecamatan Harau Kabupaten Limapuluh Kota, Rabu (25/8/2021) sekitar pukul 12.30 WIB. Peristiwa tersebut sempat mengagetkan dan membuat panik pemilik toko dan pengunjung pasar.
Kepala Bidang Damkar Kota Payakumbuh Budi Kurniawan mengatakan pihaknya turut mengirimkan armada untuk memadamkan kebakaran tersebut. Setelah berjibaku bersama Damkar Limapuluh Kota, api berhasil dipadamkan beberapa saat kemudian.
“Ada 3 bangunan yang terbakar yakni toko bangunan, konter handphone dan Pangkas Rambut,” kata Budi.
Sejauh ini belum diketahui penyebab kebakaran. Dugaan sementara peristiwa itu akibat korsleting arus listrik.
Meski tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, namun kerugian akibat peristiwa itu diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. (bu/sk/ca)
0 Comments